“Membaca Membuat Bayi Jadi Pintar Bicara”

Nakita, 16 Maret 2002, Rubrik Surat Ayah Ibu

inunnakitasmall.jpg

Sejak anakku Ainun berusia 4 bulan, aku selalu meluangkan waktu minimal 15-30 menit setiap hari untuk membacakannya buku. Biasanya ini dilakukan sambil menyusui. Di usia 9 bulan, saat Ainun sudah bisa bicara, dia sudah mulai minta dibacakan buku, “Baca…baca…” begitu katanya setiap melihat buku. Begitu juga jika minta ASI pasti akan diikuti dengan minta dibacakan buku.Saat putriku itu berusia 16 bulan, aku memutuskan untuk bekerja di rumah sakit. Saat aku mendapat tugas jaga malam, dengan berat hati aku harus menyapih Ainun. Awalnya aku dan suami bingung bagaimana cara menyapihnya. Akhirnya sebelum pergi jaga, puting susu aku olesi dengan obat merah, lalu aku bilang padanya “Nun, lihat, nih, nenen bunda sakit. Sekarang Ainun enggak boleh nenen bunda lagi ya. Mimik susu aja.” Lalu dijawab dengan “Iya…iya…” sambil menangis. Untunglah suami dan orangtuaku membantu memberikan penjelasan pada Ainun sehingga akhirnya dia pun bisa tertidur.

Keesokan harinya, saat aku sudah berada di rumah, Ainun kembali teringat nenen, namun aku tetap konsisten memberinya penjelasan, “Nun, nenen bunda sakit.” Dia diam dan tak merengek lagi. Malam harinya aku dan suami dikagetkan dengan bangunnya Ainun, biasanya dia selalu minta nenen, eh…kali ini ternyata malah minta dibacakan buku. Sekalipun suami telah memberinya air putih Ainun tetap menangis keras. Malah bertambah keras sambil berteriak “Baca…baca…” Ya, akhirnya aku menurut juga membacakan buku untuknya, dan ternyata tangisannya langsung berhenti, dia pun tertidur kembali.

Dari situ aku berpendapat, membacakan anak buku selain bisa menumbuhkan kecintaan anak pada buku juga akan membantu perkembangan anak dalam hal kemampuan bicara, kognitif, hingga konsentrasi. Contohnya Ainun, dia sekarang sudah lancar bicara, mampu membentuk kalimat dengan 4-5 kata, sudah bisa memberikan jawaban yang relevan jika ditanya dan sudah mengerti konsep besar, kecil, panjang serta pendek,misalnya.